58 Siswa SMAN 1 Kota Kediri Diterima PTN Lewat Jalur SNBP

    58 Siswa SMAN 1 Kota Kediri Diterima PTN Lewat Jalur SNBP
    Kepala SMA Negeri 1 Kota Kediri Widayat, S.Pd, M.M.

    KEDIRI - Sebanyak 58 siswa kelas XII SMA Negeri 1 Kota Kediri, Jawa Timur dinyatakan lolos masuk perguruan tinggi negeri (PTN) melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024.

    Hasil tersebut diketahui menyusul diumumkannya hasil SNBP 2024 oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) pada Selasa 26 Maret 2024.

    "Siswa SMAN 1 Kota Kediri yang diterima PTN dibanding tahun kemarin turun 3 secara kualitatif memang ada penurunan, tetapi secara kuantitatif ada peningkatan, karena ada 2 anak diterima jurusan yang berat dan berbobot, " ucap Kepala SMA Negeri 1 Kota Kediri Widayat, S.Pd, M.M., dihubungi via WhatsApp, Jumat (29/3/2024) pukul 08.00 WIB. 

    Widayat menuturkan, dari 58 siswa yang berhasil masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) lewat jalur SNBP 2024, yang membanggakan ada 10 siswa diterima jurusan Teknik yang menyebar di beberapa PTN, baik UGM maupun ITS.

    "Ada juga siswa diterima tercatat di Fakultas Kedokteran Gigi, " ujarnya. 

    Widayat juga berpesan bagi siswa-siswi yang belum diterima PTN lewat jalur SNBP dapat mencoba kesempatan melalui Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). 

    Ia juga menambahkan, bahwa memasuki puasa ramadhan hari ke-17 SMA Negeri 1 Kota Kediri menggelar peringatan Nuzulul Qur'an dan Doa Bersama sebagai upaya mendekatkan diri umat islam kepada Tuhan di bulan Ramadhan 1445 Hijriah, yang berlangsung di gedung Aula Smast, Kamis sore. 

    Kegiatan Nuzulul Quran adalah dapat mengambil pelajaran tentang turunnya Al Quran untuk bisa mengimplementasikannya pada keseharian dan merenungkan diri sudah sejauh mana memahami dan mengamalkan isi kandungan Al Quran dalam kehidupan sehari-hari dan sebagai pedoman hidup.

    "Semoga amal ibadah puasa kita diterima oleh Allah SWT. Pihaknya berharap kegiatan ini bermanfaat dan membawa berkah bagi seluruh keluarga civitas SMAN 1 Kota Kediri. Siswa-siswi yang masih berjuang ikut SBNT diberi kemudahan, kelancaran dan bisa diterima PTN sesuai yang dicita-citakan siswanya, " harap Widayat. 

    Sementara, saat dikonfirmasi wartawan via seluler terkait keberhasilan SMAN 1 Kota Kediri ada 58 siswa diterima PTN. Adi Prayitno, S.Pd, M.M., Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdindik) Provinsi Jawa Timur Wilayah Kediri menyampaikan, saya selaku Kacabdin merasa bangga dengan siswa-siswa SMA Negeri 1 Kota Kediri yang penuh semangat untuk menggapai cita-cita sehingga mendaftar melalui jalur SNBP, sebanyak 58 siswa diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) favorit dan terbaik di Indonesia. 

    "Insya Allah bagi siswa yang belum diterima masih ada kesempatan untuk ikut seleksi nasional berdasarkan tes (SNBT). Oleh karena itu, kepala sekolah serta jajaran segera memotivasi siswanya, agar mempersiapkan dengan cara belajar dan berdoa sungguh-sungguh. Insya Allah SMA Negeri 1 Kediri tetap nomor satu, " pungkasnya.  

    kediri
    Prijo Atmodjo

    Prijo Atmodjo

    Artikel Sebelumnya

    Capaian Prestasi Luar Biasa Siswa SMAN 4...

    Artikel Berikutnya

    Pj Gubernur Jatim Didampingi Mas Dhito Kunjungi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Syukuran, Pedagang Soto Branggahan Gelar Nyoto Bareng Mas Dhito

    Tags